Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 970x250
NewsPeristiwa

Rumah Warga Pacitan Hangus Tersambar Petir di Tengah Cuaca Buruk

69
×

Rumah Warga Pacitan Hangus Tersambar Petir di Tengah Cuaca Buruk

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Pacitan – Cuaca buruk di Pacitan memicu kebakaran di rumah milik warga Dusun Krajan, Desa Sanggrahan, Kecamatan Kebonagung, akibat sambaran petir.

Menurut Samsudin, warga setempat, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB saat hujan deras disertai petir mengguyur wilayah tersebut. “Petir menyambar bagian atas rumah yang dihuni dua nenek lanjut usia, Tuginem (76) dan Tukimah (79). Diduga, petir memicu korsleting listrik yang langsung membakar rumah hingga habis,” jelas Samsudin.

Example 300x600

Rumah yang terbakar merupakan bangunan semi-permanen, sebagian besar terbuat dari kayu dengan atap asbes, sehingga api cepat menyebar dan melalap seluruh bangunan. Meski warga sekitar mencoba memadamkan api, usaha mereka gagal karena hanya menggunakan peralatan seadanya.

“Rumah itu sebagian besar kayu, dinding bawahnya tembok sedikit, dan atapnya asbes. Warga sudah berusaha memadamkan api dengan alat sederhana,” tambah Samsudin.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pacitan langsung melakukan penanganan darurat di lokasi terdampak. Kepala Pelaksana BPBD Pacitan, Erwin Andri Atmoko, menyatakan pihaknya telah mendirikan hunian sementara untuk penghuni. BPBD juga berkoordinasi dengan BMKG untuk memastikan kelayakan pembangunan kembali rumah di lokasi tersebut atau menentukan apakah perlu penangkal petir.

“Kami telah melakukan penanganan darurat dengan mendirikan hunian sementara. Bersama warga, kami juga melaksanakan kerja bakti membersihkan sisa bangunan yang terbakar,” ujar Erwin.

Erwin menambahkan, Mbah Tuginem dan keluarganya berhasil selamat meski kehilangan seluruh harta benda. “Kondisi rumah habis terbakar, hanya pakaian di badan yang tersisa. Untuk pembangunan lanjutan, kami akan berkonsultasi dengan BMKG,” ujarnya.

Sementara itu, keluarga korban untuk sementara tinggal di rumah saudara terdekat. BPBD Pacitan mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana selama musim penghujan ini.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *